gaun

Bestprime kesulitan untuk menyetrika gaun dgn licin & halus? Ikuti tips trik menyetrika dari Simply Prime Laundry berikut ini ya.

1.Untuk gaun yang berlengan dan berkerah, mulailah dengan menyetrika bagian kerah dengan cara melipatnya ke arah luar.
Hal ini dilakukan agar kerah dapat rapi terlipat dengan baik. Setelah itu, setrika bagian lengan dari sisi atas ke sisi bawah.

2.Saat menyetrika bagian rok, usahakan untuk mulai menyetrika bagian bawah.
Jika terdapat lipatan, mulai juga dari bawah menuju ke pinggang agar lebih rapi.
Semburan uap dapat sangat membantu untuk membuatnya lebih rapi.

3.Untuk bagian baju, Anda harus berhati-hati jika terdapat banyak payet, bordir dan aksesoris lainnya.
Setrika pada bagian kain yang tidak banyak aksesoris, terutama bagian belakang baju.